KOMPAS.TV - Sempat dikabarkan hilang, seorang mahasiswi UGM Yogyakarta ditemukan tewas di drainase jalan. Diduga korban mengalami kecelakaan hingga motornya masuk selokan.
Korban, Sheila Amelia Cristanti, merupakan mahasiswi UGM, usia 23 tahun, asal Kebonsari, Madiun. Korban dilaporkan hilang sejak 26 Maret saat akan mudik ke Madiun. Diduga korban mengalami kecelakaan tunggal di jalur ekstrem. Polisi menyebut ada sejumlah bekas pengereman kendaraan sebelum di lokasi ditemukan motor dan jenazah korban.
Usai divisum, jenazah korban langsung diserahkan ke pihak keluarga pada Sabtu lalu dan langsung dibawa ke rumah duka di Madiun untuk dimakamkan.
Baca Juga Penangkapan 2 Pelaku Penyiraman Air Keras ke Mahasiswi Yogyakarta di https://www.kompas.tv/nasional/563115/penangkapan-2-pelaku-penyiraman-air-keras-ke-mahasiswi-yogyakarta
#mahasiswi #ugm #madiun
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/586626/mahasiswi-ugm-ditemukan-tewas-polisi-diduga-korban-mengalami-kecelakaan-tunggal