Surprise Me!

Jokowi Bertemu Sespimmen Polri hingga Isu Parcok, Pakar: Jangan Sampai jadi Konfirmasi Kecurigaan

2025-04-26 327 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebelumnya Jokowi bertemu dengan peserta didik Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Serdik Sespimmen) Polri Pendidikan Reguler (Dikreg) ke-65.

Jokowi menerima rombongan peserta di kediamannya di Surakarta, Jawa Tengah, Kamis (17/4/2025).

Menanggapi kunjungan Sespimmen itu, Pakar Etika Politik, Dr. Haryatmoko, S.J mengatakan jangan sampai netralitas Polri dikaitkan secara etis adanya kedekatan pihak penegak hukum terlalu dekat dan bisa ditafsirkan macam-macam.

"Maaf ya kita semua sudah mendengar waktu masa pemilu ini Polri kan dikritik banyak, bahkan sampai keluar istilah maaf ya parcok (Partai Coklat). Jangan sampai hal ini menjadi semacam konfirmasi atas kecurigaan orang atau konfirmasi atas apa yang orang katakan tentang Polri," katanya.



Selengkapnya saksikan di kanal youtube KompasTV.

https://youtu.be/oQbHKeG-DDU?si=8vs2Devdia0p6k97



#prabowo #jokowi #politik

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/589505/jokowi-bertemu-sespimmen-polri-hingga-isu-parcok-pakar-jangan-sampai-jadi-konfirmasi-kecurigaan