Surprise Me!

Detik-Detik Aksi Pencurian Gerobak Sampah di Benhil, Tanah Abang

2025-06-05 27 Dailymotion

KOMPAS.TV - Seorang pengendara motor yang terekam kamera pengawas CCTV di warung klontong ini tengah menunggu rekannya beraksi.

Tak lama kemudian, mereka melaju berboncengan sambil membawa gerobak sampah.

Kedua pria tersebut mencuri gerobak sampah di Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPS) di Jalan Lembaga Administrasi Negara, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Rabu (4/06/2025).

Aksi pencurian gerobak sampah ini telah terjadi sebanyak dua kali dalam kurun waktu kurang dari sepekan.

Saat kejadian, korban mengaku tengah beristirahat usai menaikkan sampah ke atas truk.

Karena telah dua kali mengalami kehilangan serupa, korban akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Metro Tanah Abang.

Korban berharap polisi bisa segera menangkap kedua pelaku agar korban dapat kembali beraktivitas dengan gerobak peninggalan mendiang ayahnya.

#gerobak #gerobaksampah #pencuriangerobak

Baca Juga [FULL] Gelar Perkara: Pelaku Dihakimi Warga, Ini Modus Pencurian Motor yang Harus Diwaspadai! di https://www.kompas.tv/nasional/596849/full-gelar-perkara-pelaku-dihakimi-warga-ini-modus-pencurian-motor-yang-harus-diwaspadai



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/597931/detik-detik-aksi-pencurian-gerobak-sampah-di-benhil-tanah-abang