Surprise Me!

Viral Video Oknum Polisi di Halmahera Selatan Ngamuk saat Ditahan, Akui Sulit Temui Anak-Istri

2025-06-14 2 Dailymotion

MALUKU UTARA, KOMPAS.TV - Seorang anggota Polres Halmahera Selatan, Maluku Utara, berpangkat Bripka mengamuk saat akan kembali ditahan oleh Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam), Senin (9/6/2025).

Bripka Ikbal meluapkan emosinya karena merasa penahanan yang dilakukan tidak sesuai prosedur.

Ia juga mengaku dipersulit saat ingin dijenguk oleh istri dan anaknya, terutama saat libur Lebaran Iduladha lalu.

Sebelumnya, Bripka Ikbal telah menjalani masa tahanan selama 14 hari di sel tahanan Propam Polres Halmahera Selatan.

Kapolres Halmahera Selatan menyatakan bahwa Bripka Ikbal sedang menjalani hukuman akibat sejumlah pelanggaran dan kasus yang menjeratnya.

#polisi #malukuutara #halmahera

Baca Juga Terekam CCTV! Dua Ibu-Ibu Curi Susu Formula di Bangkalan di https://www.kompas.tv/regional/599520/terekam-cctv-dua-ibu-ibu-curi-susu-formula-di-bangkalan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/599522/viral-video-oknum-polisi-di-halmahera-selatan-ngamuk-saat-ditahan-akui-sulit-temui-anak-istri