Surprise Me!

Produksi Melimpah Namun Harga Beras Naik hingga Sumbang Inflasi Juni, Begini Kata CELIOS

2025-07-07 127 Dailymotion

KOMPAS.TV - Badan Pusat Statistik mencatat, kenaikan harga beras jadi salah satu penyumbang inflasi bulan Juni 2025.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Badan Pusat Statistik, Pudji Ismartini, bilang komoditas penyumbang inflasi terbesar berasal dari kelompok makanan dan tembakau, dengan inflasi sebesar 0,46 persen dan memberikan andil inflasi sebesar 0,13 persen.

Indeks Harga Konsumen pada bulan Juni mencatatkan inflasi sebesar 0,19 persen secara bulanan, dari deflasi 0,37 persen pada Mei 2025.

Produksi beras meningkat, namun di pasaran harga beras justru melambung tinggi. Apa pemicu fenomena ini? Sudah bergabung Direktur Eksekutif Center of Economic and Law Studies, Bhima Yudhistira.

Baca Juga Ironi! Stok Pemerintah Melimpah tapi Beras Subsidi Langka, Harga Naik Tajam di Makassar di https://www.kompas.tv/nasional/601797/ironi-stok-pemerintah-melimpah-tapi-beras-subsidi-langka-harga-naik-tajam-di-makassa

#inflasi #hargaberas #celios

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/ekonomi/603817/produksi-melimpah-namun-harga-beras-naik-hingga-sumbang-inflasi-juni-begini-kata-celios