Surprise Me!

Seskab Teddy Sebut Indonesia Jadi Anggota BRICS atas Inisiasi Presiden Prabowo

2025-07-08 487 Dailymotion

RIO DE JANEIRO, KOMPAS.TV - Sekretaris Kabinet (Seskab) Letnan Kolonel Teddy Indra Wijaya menyampaikan bahwa keanggotaan Indonesia di BRICS merupakan inisasi Presiden Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikan Teddy seusai Presiden Prabowo bersama rombongan menghadiri KTT ke-17 BRICS hari kedua di Rio De Janeiro, Brasil, pada Senin (7/7/2025).

"Ada sejarah baru Indonesia secara resmi mengikuti KTT BRICS yang pertama kali. Ini adalah inisiasi bapak presiden," ujar Teddy.

Lebih lanjut, Teddy mengatakan Indonesia semakin diperhitungkan di kancah global setelah menjadi anggota ke-10 dari 11 anggota BRICS.

"Banyak sekali yang antre untuk masuk BRICS, ini menunjukkan bahwa Indonesia semakin didengar, semakin diperhatikan dan semakin dipandang dan dibutuhkan di dunia global," ujarnya.

Baca Juga Detik-Detik Prabowo Bertolak ke Brasilia Temui Lula Da Silva Usai Hadiri KTT BRICS 2025 di https://www.kompas.tv/internasional/603854/detik-detik-prabowo-bertolak-ke-brasilia-temui-lula-da-silva-usai-hadiri-ktt-brics-2025

#prabowo #teddyindrawijaya #brics

Video Editor: Noval

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/603867/seskab-teddy-sebut-indonesia-jadi-anggota-brics-atas-inisiasi-presiden-prabowo